Kudus, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Plt. Bupati Kabupaten Kudus, H. M. Hartopo menerima bantuan berupa alat pendeteksi real time polymerase chain reaction (RT-PCR) dari PT Djarum melalui Djarum Foundation di RSUD dr. Loekmono Hadi Kudus, Senin (8/6/2020).
Diterimanya bantuan ini adalah salah satu bentuk upaya Pemerintah Kabupaten Kudus untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Kami ingin menggandeng semua pihak untuk menangani covid, termasuk pihak swasta,” kata Hartopo dalam sambutannya di acara Penyerahan Alat RT-PCR dari Djarum Foundation ke Plt. Bupati Kudus di Lt. 3 RSUD dr. Loekmono Hadi Kudus.
Dengan adanya alat tersebut, kini masyarakat Kudus tidak perlu mengecek lagi ke laboratorium di Semarang, Salatiga maupun Yogyakarta.
Baca juga : Rapid Test Massal di Pasar Juwana Baru, Sebanyak 10 dari 148 Hasilnya Reaktif Covid-19
Hartopo berterima kasih dan mengapresiasi kepada Djarum Foundation yang telah memberikan bantuan tersebut.
“Kami ucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Djarum Foundation atas terealisasinya bantuan ini,” ujarnya.
Seusai penyerahan bantuan, acara ini dilanjutkan dengan launching operasional RT-PCR bersama forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kabupaten Kudus di ruangan Laboratorium Biomolekuler RSUD dr. Loekmono Hadi Kudus.
Selanjutnya, Hartopo berharap setelah di launching, alat ini dapat segera dioperasionalkan secepatnya agar nantinya masyarakat Kudus dapat dengan mudah teridentifikasi.
“Semoga dengan adanya alat ini dapat bermanfaat, dan kita semakin dimudahkan,” terangnya. (*)
Baca juga :
- Komunitas Motor Nmax Pati Gotong Royong Berbagi Sembako
- Jalan Arteri Semarang Kembali Digenangi Rob, BMKG Prediksi akan Terus Terjadi
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook dan instagram
Redaktur : Dwifa Okta
Wartawan