Sudah Paten Milik Kabupaten Pati, Dewan Ajak Masyarakat Populerkan Batik Bakaran

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com Anggota Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Muhammad Danung Singgihaji, mengajak warga Pati agar bangga memakai produk lokal. Salah satunya batik Bakaran yang eksistensinya sudah dipatenkan oleh Ditjen HAKI menjadi milik Kabupaten Pati.

“Indonesia adalah negara yang menjunjung tinggi nilai budaya, sebagai identitas negara Indonesia memiliki produk asli daerah berupa kain batik. Khususnya daerah Pati sudah memiliki rumah produksi di daerah desa Bakaran, Juwana,” kata Danung di Pati, Jumat (2/10/2020).

“Batik asli Pati yang dikenal sebagai batik Bakaran ini, tentunya kita sebagai warga Pati harus bangga dengan produk asli Pati yang ramai di sebut produk wong Pati,” imbuhnya.

Baca juga: Lestarikan Budaya, ANIFAGREEN Usung Batik sebagai Bahan Produksi

Tak hanya mengagumi, Danung minta warga Pati untuk mendukung keberlangsungan para pengrajin batik. Yakni dengan cara membeli dan menggunakan batik bakaran sebagai suatu identidas daerah.

“Tentunya dengan penghargaan kepada batik bakaran ini kita sebagai warga Pati hendaknya membeli dan mengenakan batik bakaran ini sebagai identitas kita. Sehingga luar daerah Pati bisa kenal produk batik bakaran ini secara nasional bahkan internasional,” ujarnya.

Perlu diketahui, batik bakaran adalah batik tulis yang dikenalkan oleh kalangan kerajaan Majapahit kepada masyarakat di daerah Desa Bakaran.

Ciri khas motif batik tulis bakaran bisa dilihat dari segi warna yang mempunyai karakter khas, yaitu warna hitam dan coklat yang mendominasi pola batik. (Adv/MA/UP/SHT)

Baca juga: 

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur : Ulfa PS