palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) segera membuka lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021. Pada kesempatan ini pemerintah memprioritaskan tiga bidang.
Pelaksana tugas (Plt) Deputi Bidang SDM Kementerian PAN-RB, Teguh Widjinarko mengatakan beberapa formasi CPNS 2021 yang dibutuhkan adalah bidang kesehatan, pendidikan, dan tenaga teknis lainnya yang dibutuhkan untuk instansi pemerintah.
“Formasi yang dibutuhkan masih pada prioritas tenaga kesehatan, pendidikan, dan tenaga-tenaga teknis yang dibutuhkan dalam rangka pencapaian sasaran pembangunan jangka menengah dan panjang,” kata Teguh melansir detikcom pada Senin (28/12/2020).
Baca juga: Siapkan dari Sekarang, Kemenpan-RB Buka Pendaftaran CPNS Formasi 2021
Akan tetapi, Teguh mengatakan saat ini belum diketahui jumlah yang dibutuhkan di masing-masing formasi CPNS 2021.
Penetapan lowongan CPNS 2021 baru akan dibuka setelah dipastikan posisi apa yang yang dibutuhkan.
Teguh menegaskan, satu juta formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) untuk tenaga guru pada tahun 2021 sudah pasti disediakan. Adapun seleksi untuk formasi bidang pendidikan ini akan berlangsung sebanyak tiga kali seleksi hingga mencapai jumlah kebutuhan.
“Saat ini (jumlah) kita masih menghimpun data kebutuhan dari masing-masing instansi (pusat dan daerah), nanti setelah ini selesai dan ada pertimbangan Menteri Keuangan dan BKN baru lah bisa kita tetapkan,” jelasnya.
Baca juga: Mendikbud Beri Hadiah Guru Honorer Lewat Rekrutmen PPPK di Hari Guru Nasional
Sebelumnya Menteri Pendidikan Nadiem Makarim pada Hari Guru Nasional juga telah menyampaikan bahwa akan memberikan kesempatan bagi 1 juta guru honorer menjadi ASN lewat skema PPPK dan proses seleksi akan dilakukan mulai tahun 2021.
Hal tersebut sebagai bentuk apresiasi kepada tenaga pendidik, terlebih di masa pandemi virus corona ini, ketekunan dan kegigihan guru untuk memberikan pembelajaran terkendala banyak hal.
Akan tetapi belum diketahui pasti kapan pendaftaran CPNS 2021 dibuka. Namun, Teguh memperkirakan pendaftaran baru dibuka setelah bulan Mei 2021.
“(Pendaftaran) setelah bulan Mei, tapi belum ditentukan tanggalnya,” ungkapnya. (fp)
Baca juga: Tanamkan Pendidikan demi Kemajuan, Gadis Ini Ingin Jadi Guru Sedulur Sikep
Artikel ini telah tayang di Detik.com dengan judul ‘Catat! Ini Formasi Prioritas Lowongan CPNS 2021.’
Redaksi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com