Rembang, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Polres Kabupaten Rembang menggelar Apel Bhabinkamtibmas pada Jumat (8/1/2021). Apel ini bertujuan dalam rangka mengecek kesiapsiagakan tugas dan fungsi sebagai Bhabinkamtibmas di Rembang.
Waka Polres Rembang Kompol Tamlikan, dalam sambutannya berharap supaya Bhabinkamtibmas untuk melakukan deteksi dini terkait masyarakat Rembang yang mendukung ormas FPI. Mengingat FPI saat ini telah dibubarkan dan menjadi ormas terlarang di Indonesia.
Baca juga: Video : Jelang Pilkada, Polres Rembang Antisipasi Pengamanan
“Isu terkini adalah telah dibubarkannya Ormas FPI dan ditangkapnya Habib Rizieq Shihab, saya berharap peran dari Bhabinkamtibmas untuk melakukan deteksi apakah ada masyarakat yang mendukung ormas FPI walaupun untuk Kabupaten Rembang situasinya kondusif,” terangnya.
Tamlikan juga mengungkapkan bahwa ke depan tugas dan tanggungjawab Bhabinkamtibmas akan semakin berat sehingga perlu adanya kesungguhan, semangat dari personil Bhabinkamtibmas. Peran Bhabinkamtibmas pun juga sangat penting untuk tugas kepolisian di tengah masyarakat.
Baca juga: Video : Polres Rembang Serahkan Penghargaan hingga Imbauan Netralitas di Tengah Pilkada
“Bagaimana seorang bhabinkamtibmas harus mampu memberikan pembinaan kepada masyarakat, melakukan deteksi dini, dan mempunyai tugas untuk mediasi atas permasalahan yang ada di desa atau kelurahan,” imbuhnya.
Saat ini di lingkungan Polda Jateng, lanjut Tamlikan juga telah hadir aplikasi Polisi Hadir. Ia menyebutkan dalam aplikasi tersebut peran bhabinkamtibmas adalah yang terdepan. Terutama terkait dengan penanganan covid-19, Polres Rembang melalui bhabinkamtibmas agar terus melakukan kegiatan pencegahan penyebaran covid 19.
Baca juga: Minat Petani Minim, Langkanya Kedelai Tak Banyak Pengaruh di Rembang
Salah satu upaya itu tercermin dengan mengoptimalkan kampung siaga candi dan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk membentuk kampung siaga candi bagi desa yang belum terbentuk.
Selanjutnya Tamlikan menugaskan bhabinkamtibmas untuk membentuk beberapa satgas di desa, antara lain satgas Keamanan, Satgas Kesehatan dan satgas pemakaman pasien confimasi positif covid 19.
“Selalu menjaga kesehatan karena tugas dan tanggung jawab kita yang selalu bertemu dengan masyarakat, lakukan protokol kesehatan secara disiplin agar kita terhindar dari covid 19,” pungkasnya. (*)
Baca juga:
- Polres Rembang Usut Kasus Dugaan Pembunuhan Bayi
- Selama 2020, Polres Blora Pecahkan 126 Kasus Pidana
- Bidik Pengendara, Rapid Test Acak Terus Berlangsung di Rembang
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram
Redaktur: Atik Zuliati