Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sugiyono mengungkapkan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) mengusulkan kepada pihaknya untuk mendirikan gerai usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
“Kami dengan komisi B (DPRD Kabupaten Pati) agar gerai UMKM juga bisa (dibuka) di sana (MPP),” ujar Sugiyono saat menghadiri Konsultasi Publik Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Pati tahun 2022 di Pendopo Kabupaten Pati, belum lama ini.
Ia berharap gerai ini nantinya dapat memanjakan pengunjung ketika mengurus perizinan maupun membuat dokumen di MPP.
“Diharapkan begitu, banyak pengunjung bisa menikmati hasil-hasil dari UMKM,” lanjut Sugiyono.
Baca juga: MPP Butuh Lahan Parkir, Bupati Pati Janji Upayakan Masuk APBD 2021
Ia pun mengusulkan halaman MPP yang saat ini dijadikan sebagai tempat parkir untuk dikosongkan dan dijadikan sebagai gerai UMKM. Sedangkan tempat parkir sendiri akan dibangun di sebelah gedung MPP.
“Sehingga usulan kami halaman MPP ini kita kosongkan untuk gerai UMKM dan kita siapkan tempat parkir yang representatif untuk menampung kenyamanan investasi penanaman modal sekaligus fasilitas kenyamanan ruang publik,” harap Sugiyono.
Hal ini diamini anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pati Narso. Politisi asal Partai Keadilan Sejahtera ini mengakui usulan pembuatan gerai UMKM di MPP ini dari pihaknya.
“Ya betul mas gerai UMKM di MPP dan kita berharap betul-betul UMKM dari Pati yang mengisi yang bisa membantu keberadaan teman-teman yang sedang mengurus perizinan di sana,” kata Narso saat dikonfirmasi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com.
Baca juga: Maksimalisasi UMKM, Cara Terbaik Tekan Angka Pengangguran
Namun, sayangnya usulan ini tidak mendapatkan respons yang baik dari Bupati Kabupaten Pati Haryanto. Haryanto tidak mau gerai ini nantinya hanya dibangun saja tetapi tidak dijalankan dengan baik.
“Kalau ada gerai UMKM (di MPP) nanti fungsi dari tempatnya Pak Riyoso (Kadisperindag) nanti beralih di sana. Nanti bangun lagi, biaya lagi. Nanti bangun ora iso ngelola,” kata Haryanto. (Adv)
Baca juga: MPP Tingkatkan Pelayanan Publik, DPMPTSP: Kami Perlu Lahan Parkir
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram
Redaktur : Ulfa
Wartawan