Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com– Kabid UMKM pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Pati, Hendry Kristyanto mengungkapkan produk UMKM di Kabupaten Pati, yang sudah masuk di toko ritel baru jenis makanan kering.
Hendry menuturkan bahwa saat ini, sejumlah produk UMKM dari Pati sudah masuk ke toko ritel. Produk tersebut bisa masuk ke toko ritel setelah melalui tahapan seleksi. Diantaranya adalah waktu kadulawarsanya yang lama.
“Makanan-makanan kering yang expirednya agak lama. Kopi harusnya bisa. Tapi untuk saat ini saya lihat belum,” tuturnya
Baca Juga: BPP Margoyoso Tingkatkan Kemampuan dan Kemandirian Lembaga Tani
Pihaknya pun melihat, saat ini produk-produk UMKM yang tersedia di meja-meja toko modern masih berupa makanan kering.
Untuk produk-produk lainnya masih belum masuk. Lagi pula, lanjutnya, produk UMKM di Pati paling banyak adalah jenis makanan ringan atau makanan kering.
“Saya banyak lihat di Indomaret, kalau di Alfamart kayaknya belum. Nanti akan saya cek lagi,” ujarnya
Baca Juga: Meskipun Terakhir, BPP Margoyoso Optimis Kegiatan SL-nya Tak Kalah dengan Kecamatan Lain
Ia juga menambahkan, selama masa pandemi ini, pihaknya fokus pada pembinaan terkait pemasaran. Pihaknya membantu UMKM khususnya dalam skala mikro untuk memudahkan mereka dalam pemasaran.
“Contohnya kita kerjasama atau menitipkan produk-produk itu ke toko-toko ritel seperti Indomaret, Alfamart,” katanya
Pihaknya pun akan menginformasikan ke Dinas Perdagangan supaya bisa mengarahkan para pelaku UMKM supaya bisa masuk ke Indomaret dan Alfamart. “Karena Indomaret dan Alfamart ranah dari dinas perdagangan,” tandasnya (*)
Baca Juga:
- BPP Kecamatan Jakenan, Penggerak Pembangunan Pertanian
- BPP Tlogowungu Evaluasi KTT Mendo Mulyo
- BPP Wedarijaksa Ditunjuk Sebagai Fasilitator Teknis Tematik Food Estate
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram
Redaktur: Mila Candra
Wartawan