Terbentur Anggaran, KONI Jateng Tunda Pra Porprov 2021 Pati

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Komunitas Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Tengah menunda kompetisi Pra Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah.

Penundaan ini dilakukan lantaran anggaran KONI Provinsi dioptimalisasi untuk pembinaan atlet jelang PON Papua dan Musprov (Musyawarah Provinsi), serta menentukan ketua KONI Jateng yang baru.

“Anggaran yang ada di Provinsi terkonsentasi untuk PON papua bulan Oktober dan Desember untuk Musprov KONI Jateng,”hal ini disampaikan oleh Kardi, Kabid Olahraga Kantor Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Pati, Senin (2/8/21).

Kardi menyebut, awalnya Pra Porprov diwacanakan akan terselenggara tahun 2021 sedangkan Porprov di tahun 2022. Akibat penundaan ini Porprov 2022 kemungkinan juga diundur tahun 2023.

Ada dua alternatif waktu terkait penyelenggaraan Pra Porprov. Pertama, Pra porprov yang diselenggarakan di awal 2022 dan Porprov di akhir 2022. Atau Pra Porprov diselenggarakan tahun 2022 akhir dan Porprov di tahun 2023.

“Itupun belum ada kabar. Statemen beliau (Ketua KONI Jateng) tergantung pengurus KONI baru (tahun depan). Setelah ada pengurusan di Bukan Desember,” kata Kardi.

Kendati demikian, penundaan Pra Porprov di Pati juga berdampak positif. Waktu tenggang bisa digunakan oleh Pemkab Pati untuk memperbaiki venue atau arena olagraga. Selain itu, waktu berlatih calon atlet juga lebih Panjang.

Sebelumnya, kabupaten Pati ditunjuk sebagai tuan rumah Porprov Jawa Tengah 2022.  KONI Pati bahkan sudah melakukan seleksi internal calon-calon atlet cabor yang akan ditandingkan Pra Porprov.

Sebelum PPKM, sejumlah cabor andalan di Kabupaten Pati juga sudah melakukan semacam pelatihan daerah (Pelatda) dalam program Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Daerah (PPLOD). (*)

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur: Mila Candra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati