3.450 KPM Pati Akan Terima Bansos Rp200 Ribu Dalam Waktu Dekat

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah kembali menyalurkan Bansos dari Program Jaring Pengaman Sosial (JPS) berupa uang tunai senilai Rp200 ribu per keluarga penerima manfaat (KPM).

Bantuan ini akan diberikan kepada 3.450 KPM se-Kabupaten Pati. diberikan selama dua kali untuk periode Agustus dan September yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia.

Tri Haryumi Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial dan Fakir Miskin pada Dinsos P3AKB Kabupaten Pati mengatakan Bansos ini dimaksudkan untuk meningkatkan daya beli dan meringankan beban masyarakat akibat masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Jawa Tengah yang  diperpanjang.

“Dengan ada PPKM ini kan diperpanjang, yang terbaru ada Bansos JPS dari provinsi jawa tengah. Bentuknya uang Rp200 ribu Agustus dan September. Pati dapat 3.450 penerimanya langsung dari JPS,” katanya kepada palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com saat ditemui di kantornya, Kamis (26/8/2021).

Adapun penerima bantuan ini adalah para penerima bantuan BSNT (Bantuan Sosial Non Tunai) di tahun 2020. Diperuntukkan bagi warga Pati yang terdampak belum mendapatkan bantuan lain seperti PKH, BPNT, BST, dan bantuan lainnya.

Data seluruhnya ditentukan oleh Pusat Data Kesejahteraan Sosial Kementerian Sosial Republik Indonesia yang diverifikasi oleh Dinas Sosial di kabupaten.

Tri menyebut dana JPS Pemprov Jateng saat ini sudah turun ke Kantor Pos Pati dan dijadwalkan akan dicairkan pada tanggal 27 dan 28 Agustus 2021. Teknis pencairannya tak terlalu berbeda dengan Bansos-Bansos lain yang disalurkan melalui PT Kantor Pos.

“Uangnya sudah di Kantor Pos dalam waktu dekat sudah bisa dicairkan. Saya berharap Agustus akhir bisa cair semua,” harapnya.(*)

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur: Atik Zuliati