Cahaya Merah Terbang di Gunung Semeru Dikaitkan Mistis, Begini Penjelasan PVMBG

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com– Cerita mistis mewarnai erupsinya Gunung Semeru, dalam video viral memperlihatkan cahaya merah terbang di Gunung Semeru.

Cahaya merah yang terbang tersebut berasal dari atas kemudian menuju bawah Gunung Semeru. Sontak kejadian tersebut dikaitkan dengan hal mistis.

Video tersebut diambil dari pos pantau Gunung Semeru. Seluruh badan Gunung Semeru terekam jelas dalam video tersebut.

Cahaya merah tersebut terlihat berkelebat dan jelas dalam video yang direkam pada malam hari.
Dalam video juga terdengar suara dua orang pria yang mengomentari cahaya merah terbat tersebut.

Kedua pria yang merekam tersebut terdengar menangis histeris. Mereka juga berdoa dan meminta ampunan kepada tuhan.

Sementara itu, Koordinator Kelompok Mitigasi Gunung Api Badan Geologi PVMBG, Kristianto, mengungkapkan bahwa video tersebut bukan disebar oleh petugas pos. lantas banyak pihak memberikan ulasan terkait kondisi Gunung Semeru.

Baca Juga :   Pemkab Lumajang Petakan Zona Aman Untuk Relokasi Warga di Gunung Semeru

“Yang menyebarkan bukan orang pos pantau. Selama ini banyak sekali netizen memposting video saat ke pos pantau, lalu memberi ulasan sendiri,” kata Kristianto saat dihubungi, Sabtu (11/12/2021).

“Itu adalah cahaya panas dari kubah lava yang ada di kawah. Dan itu sudah menjadi keseharian dari Gunung Semeru,” tambahnya.

Ia juga menjelaskan bahwa kemunculan cahaya merah menjadi hal yang biasa terjadi di malam. Diketahui cahaya tersebut terekam kamera yang telah di-setting sedemikian rupa.

“Kenapa dia seolah-olah naik ke atas? Itu kan ada asap yang mengepul, cahaya dari kubah lava ini kelihatan hanya malam. Kalau siang tidak. Itu menggunakan kamera kecepatan rendah,” paparnya.
“Suhu yang panas itu seolah kebawa api, padahal itu efek radiasi dari cahaya. Cahaya di bawah tapi kelihatan seperti lampu karena ada asap itu. Sementara itu, ada aliran lava ke bawah, sepanjang sekitar 700 meter. Di bawah juga kan itu menyala di ujung,” imbuh Kristianto.

Baca Juga :   Ini 5 Daerah UMK Terendah di Jawa Tengah

Dalam hal ini, ia meminta agar masyarakat tidak mudah percaya dengan berita yang beredar.

“Artinya jadi bukan sesuatu yang hysterical. Masyarakat kan baru tahu, paling itu pengunjung baru, banyak orang luar datang ke sini, dan langsung histeris. Padahal itu fenomena di kawah dan di bawah,” tuturnya. (*)
Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul “Penampakan Cahaya Merah di Gunung Semeru Viral, Ini Penjelasan PVMBG”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati