Raffi Ahmad Berencana Datangkan Mesut Ozil ke RANS Cilegon

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Rumor kepindahan mantan gelandang Timnas Jerman, Mesut Ozil ke klub Indonesia santer terdengar di publik.

Berdasarkan info yang beredar, klub milik Raffi Ahmad RANS Cilegon FC akan mendatangkan Ozil dari Fenerbahce.

Bahkan, media-media mancanegara sudah memberitakan rumor tersebut dalam beberapa hari terakhir.

Salah satu media asal Turki, Fotospor menyebut Raffi Ahmad telah bertemu dan mencapai kesepakatan pribadi dengan Ozil yang pernah membawa der Panzer juara Piala Dunia 2014.

“Mesut Ozil tertarik bergabung dengan Liga 1 musim depan. Saya berbincang dengannya melalui WhatsApp (WA). Kami sudah sepakat,” ujar Raffi dilansir Fotospor pada Senin (10/1/2022).

Namun, hal yang musti diperhatikan pihak RANS Cilegon adalah soal besaran gaji Ozil. Gaji yang harus dibayar pun tidak sedikit mengingat Ozil pesepakbola level internasional.

Baca Juga :   Rieta Amalia Berikan Rp 1 Miliar untuk Rayyanza

Raffi Ahmad dan koleganya di RANS juga perlu memikirkan biaya transfer yang amat begitu mahal untuk membawa Ozil hijrah ke Tanah Air.

“Bila transfer Mesut Ozil ke Rans Cilegon benar-benar terjadi, permainan apik pemain Jerman itu akan meramaikan Liga 1 Indonesia musim depan. Namun, Raffi Ahmad membutuhkan banyak uang untuk membawa Mesut Ozil ke Rans Cilegon FC,” tulis Fotospor.

Merujuk situs Transfermarkt, harga Mesut Ozil berkisar di angka 3,7 juta Euro atau sekitar Rp 60 miliar.

Jika RANS Cilegon FC berani menebusnya, maka akan menjadi nilai transfer tertinggi dalam sejarah Liga Indonesia.

Berdasarkan laporan The Sun, gaji pemain berusia 33 tahun itu mencapai 3,5 juta poundstreling (sekitar Rp 68 miliar) per tahun. (*)

Baca Juga :   Pemain Keturunan Inggris Jack Brown Gabung Persita Tangerang

 

 

Artikel ini telah tayang di asumsi.co dengan judul “Rans Cilegon FC Milik Raffi Ahmad Dikabarkan Mau Rekrut Ozil.”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati