Bibit Nila Salin di Pati Didominasi dari Luar Daerah

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Kabid Perikanan dan Budidaya Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Pati, Dwi Endang Subekti menyebut saat ini Pati tengah darurat benih ikan nila lokal.

Untuk memenuhi kebutuhan benih petambak lokal, Pati sejauh ini seringnya mendatangkan benih dari luar daerah.

Kondisi ini menyebabkan Pati menjadi ketergantungan dengan benih dan membuat keuntungan di sisi petambak kurang optimal.

“Kendala budidaya nila salin, faktor kecukupan benih, sementara kita ini kebutuhan benih masih keluar daerah. Kita belum bisa mencukupi sendiri, ” Kata Endang saat diwawancara kemarin, pada Rabu (12/1/2022).

Kondisi ini tentunya sangat disayangkan mengingat Kabupaten Pati memiliki potensi budidaya ikan nila salin yang cukup lumayan besar.

Baca Juga :   Semarakkan Ramadan, Komunitas Otomotif Pandawa Berbagi dengan ODGJ

Hampir semua kecamatan di Pati mempunyai petambak budidaya ikan nila air tawar. Luas tambaknya se-Kabupaten Pati ditaksir mencapai sekitar 1.350 hektare. Dengan produktivitas 3-5 ton per hektare setiap panen.

Hal ini tentu mengacu pada Kemenkape No. 64 Tahun 2021 Kabupaten Pati sendiri bahkan ditetapkan oleh Kementerian Kelautan sebagai kabupaten yang menjadi salah satu kampung budidaya, dikarenakan potensi budidaya ikan air tawarnya.

Untuk memenuhi bibit, dalam beberapa kali program pihak DKP Pati melakukan pengembangan benih nila melalui balai benih.

Selain itu, DKP juga membuat Unit Pembenihan Rakyat (UPR) di Kecamatan Sukolilo, dan Kecamatan  Tlogowungu.

Kedua fasilitas tersebut diharapkan mampu memicu kesadaran masyarakat lokal untuk membudidayakan benihnya sendiri.

Baca Juga :   Video : Dampingi Kampung Nila Salin di Pati, Ini yang KKP Lakukan

“Agar masyarakat setempat dapat memproduksi budidaya benih sendiri. Ini baru kira rintis. Diharapkan nanti kebutuhan benih dapat kita cukupi dari lokal sendiri, ” tandas Endang. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati