Chelsea Melaju ke Final Carabao Cup Usai Kandaskan Laju Tottenham

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Tottenham Hotspur gagal melangkah ke final Piala Carabao atau Carabao Cup setelah dikalahkan Chelsea dua leg sekaligus di babak semifinal.

Pertandingan leg kedua yang digelar di kandang Spurs dimenangkan oleh The Blues dengan skor 0-1. Hasil ini membuat Chelsea menang dengan agregat 3-0 setelah sebelumnya menang 2-0 di Stamford Bridge.

Berlangsungnya laga, tempo permainan berjalan lambat. Kedua kesebelasan masih terlihat berhati-hati untuk memulai serangan.

Namun, Chelsea mampu tampil lebih trengginas. Tim London Barat mempercepat tempo permainan. Beberapa peluang langsung terjadi di sepuluh menit awal, namun Tottenham Hotspur mampu menunjukan pertahanan yang solid.

Tottenham Hotspur mencoba keluar dari tekanan dan melakukan beberapa serangan balik yang cukup merepotkan. Meski beberapa kali mendapatkan peluang, The Lily Whites masih kesulitan keluar dari tekanan Chelsea.

Baca Juga :   RANS Cilegon dan Sulut United Puncaki Klasemen di 8 Besar Liga 2

The Blues akhirnya unggul lebih dulu di menit ke-18 melalui gol Antonio Rudiger, memanfaatkan umpan yang diberikan Mason Mount, ia berhasil mengkonversi menjadi gol melalui tandukannya. Skor sementara 1-0 dengan agregat 3-0 untuk keunggulan Chelsea.

Setelah unggul lebih dulu, Chelsea semakin mendominasi jalannya pertandingan, sedangkan Spurs semakin tidak nyaman dengan situasi tersebut.

Namun, hingga akhir babak pertama tidak ada gol yang kembali tercipta. Chelsea pun unggul 1-0 di paruh pertama.

Anak asuh Antonio Conte mencoba bangkit di babak kedua dengan menampilkan tempo lebih cepat. Chelsea pun harus menahan tekanan yang coba dilakukan Spurs, namun tuan rumah masih belum dapat menyamakan kedudukan.

Baca Juga :   Jadi Tuan Rumah, Cabor Tinju Pati dapat Wild Card Langsung Maju ke Porprov 2022

Pada menit ke-57, kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga menjatuhkan Lucas Moura di kotak penalti yang membuat Tottenham Hotspur berpeluang mendapat tendangan penalti. Namun, dengan bantuan VAR, wasit menganulir keputusan tersebut.

Kemudian, Harry Kane mampu membobol gawang Chelsea pada menit ke-63 dengan tendangan kerasnya. Namun, wasit menganulir gol tersebut lantaran Kane terjebak offside lebih dulu, sehingga Chelsea masih unggul 1-0.

Hingga akhir pertandingan, tidak ada tambahan gol yang tercipta. Chelsea pun mampu memenangkan laga dengan skor 1-0 dan memastikan melangkah ke babak final Piala Liga Inggris 2021-2022 dengan agregat 3-0.

Di partai final, Chelsea akan menghadapi pemenang semifinal lain yang mempertemukan Liverpool dan Arsenal. (*)

Baca Juga :   Derby London: Chelsea Menang 2-0 Atas Spurs di Leg 1 Piala Liga Inggris

 

 

Artikel ini telah tayang di okezone.com dengan judul “Hasil Tottenham Hotspur vs Chelsea di Piala Liga Inggris 2021-2022: The Blues Lolos ke Final.”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati