Sempat Hits pada Masanya, Kini Kondisi Bukit Pandang Kayen Mengenaskan

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Fasilitas objek wisata alam Bukit Pandang Ki Santa Mulya yang terletak di Desa Durensawit, Kecamatan Kayen mengalami kerusakan.

Terlihat beberapa gazebo dan spot foto yang ada di lokasi wisata tersebut sudah tidak layak dan perlu diperbaiki. Banyak gazebo yang kayunya sudah keropos.

Selain itu beberapa spot foto juga sudah roboh, wahana flying fox mulai berkarat, dan wahana lainnya juga segera butuh perawatan.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Durensawit yang juga sekaligus Ketua Pokdarwis Kabupaten Pati Krisno mengatakan, untuk sementara waktu memang sengaja tidak dilakukan perbaikan. Hal demikian berkaitan dengan kondisi pemberlakuan pembatasan pengunjung di tempat wisata sehingga pihak pengelola tidak mendapat pemasukan.

“Sekarang ada pembatasan-pembatasan, untuk sementara memang kami biarkan dulu sampai kondisi kembali baik,” katanya saat dihubungi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com, Rabu (9/3/2022).

Ia juga menututurkan, dengan adanya objek wisata Bukit Pandang selama ini sudah membantu pemasukan warga sekitar.

Pihaknya menyebut, untuk saat ini objek wisata masih buka. Tapi karena gairah berwisata masyarakat ke Bukit Pandang masih sepi, maka sering tutup.

“Kita kadang buka, kadang tutup. Iya kondisinya lagi seperti ini ya gimana,” ungkapnya.

Sukrisno juga menyampaikan, meski dalam kondisi yang sepi, pihaknya tetap melakukan perawatan-perawatan sederhana.

Ia berharap pemerintah bisa turut andil dalam melestarikan wisata yang sudah ada melalui program dan pendanaan yang sesuai.

“Kita tetap rawat, dengan seadanya. Lha wong pemasukkan dari pengunjung tidak ada, iya mau gimana. Semoga pemerintah tahu kondisi ini,” pungkasnya. (*)