Banpres BPUM Tingkatkan Tren Investasi Rembang

Rembang, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Program bantuan presiden (Banpres) Produktif Usaha Mikro (BPUM) tidak hanya memberi hasil yang positif kepada para penerima, melainkan juga mampu meningkatkan tren investasi di Kabupaten Rembang.

Rofiq Pahlevi selaku Kepala Bidang Penanaman Modal pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Rembang mengatakan, bantuan ini membantu pelaku UMKM dalam mempertahankan dan mengembangkan usaha.

“Memang membantu dalam meningkatkan kegiatan investasi di Rembang. UMKM kalau banyak, kalau diakumulasi dapat meningkatkan investasi besar,” kata Rofiq saat ditemui di kantornya kemarin.

Selain itu lanjut Rofiq, Pemkab Rembang juga bisa memonitor lokasi para pelaku UMKM di Kabupaten Rembang, karena pendaftaran BPUM berbasis NIB dan IUMK dari website OSS.

Meskipun begitu, ia tak memungkiri bahwa ada beberapa pihak yang memalsukan usaha, hanya untuk bisa menikmati salah satu program jaring pengaman sosial pandemi Covid-19 itu.

Namun menurut dia, mayoritas pendaftar program BPUM di rembang benar-benar memiliki unit usaha.

“Sistem yang dianut OSS ini trust but verify. Mereka percaya tapi tetap harus diverifikasi dinyatakan secara mandiri di sistem. ini yang menjadi tindak lanjut daerah yang memverifikasi. Ada juga yang awalnya niat membuat NIB karena mereka untuk pinjam bank. kami yang melakukan pengawasan ada tidaknya usaha,” imbuhnya,

Bantuan stimulan untuk UMKM tersebut juga dinilai mampu menstimulasi para pelaku UMKM untuk sadar melakukan administrasi usaha dan memahami konsekuensi legalitas usaha

Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Rembang juga dimudahkan mencari UMKM binaan melalui situs OSS.

BPUM sendiri merupakan Program yang diluncurkan pemerintah sejak Agustus 2020, kepada 9 juta target penerima manfaat yakni, pengusaha mikro yang utamanya belum tersentuh layanan perbankan. (adv)