Ternyata Segini Harga Asli BBM Pertalite dan Solar

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan mengungkapkan harga asli dari BBM subsidi yaitu Pertalite dan Solar. Diketahui bahwa harga solar berkisar 13.950/liter dan Pertalite senilai Rp 14.450.

Dalam hal ini, Sri Mulyani menjelaskan asumsi harga minyak mentah Indonesia atau Indonesian Crude Price (ICP) US$ 100 per barel dan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) Rp 14.450. Dengan harga jual saat ini Rp 5.150/liter, dengan kata lain pemerintah memberikan subsidi kepada masyarakat sebesar Rp 8.300/liter.
“Harga solar (subsidi) tetap Rp 5.150/liter padahal kalau harganya menggunakan ICP US$ 100 dengan nilai tukar Rp 14.450 harga keekonomian solar harusnya di Rp 13.950. Jadi bedanya antara harga sebenarnya di luar harga berlaku di kita itu Rp 8.300 per liter,” tutur dia dalam Rapat Kerja dengan Komite IV DPD RI, Kamis (25/8/2022) kemarin.

Baca Juga :   Harga BBM Naik, Ganjar Harapkan Ojol dan Angkot Ditargetkan Peroleh Bantuan

Ia lantas mengatakan harga sebenarnya Pertalite adalah Rp 14.450/liter, sedangkan harganya di SPBU hanya Rp 7.650/liter. Dengan kata lain, pemerintah telah memberikan subsidi sebesar Rp 6.800.

“Perbedaan Rp 6.800 itu yg harus kita bayar ke Pertamina. Itulah yang disebut subsidi dan kompensasi,” kata dia.

Bahkan subsidi LPG lebih besar lagi pada besaran 3 kg. “Jadi subsidinya jauh lebih besar 14.000. Karena beda besar ini waktu kami menyampaikan ke DPR waktu itu. Subsidi itu hanya di anggarkan Rp 158 triliun jelas nggak cukup,” kata dia.

Sri Mulyani menyebut pihaknya sejauh ini tidak mencabut subsidi energi Rp 502 triliun. Namun ICP dari Januari telah naik US$ 105 per barel.

Baca Juga :   Polres Metro Tangerang Imbau Pelajar Tidak Ikut Aksi Tolak Kenaikan Harga BBM

“Ini tadi Rp 502 triliun. Kalau ngomong ya ‘jangan dicabut subsidinya’, wong duitnya Rp 502 triliun nggak dicabut pak. Tapi karena harga memang naiknya lebih tinggi. Kami waktu menyampaikan ke DPR untuk menambah anggaran subsidi, kita menggunakan asumsi US$ 100 per barel,” katanya.

“Nah Januari sampai dengan Juli ini harga rata-rata dari ICP kita minyak Indonesia itu di US$ 105. Ada beda US$ 5. Jadi yang kita mintakan berdasarkan US$ 100, berarti harganya US$ 105,” tutur dia. (*)

Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul, “Harga Asli BBM Diungkap Sri Mulyani: Pertalite Rp 14.450 & Solar Rp 13.950”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati