Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Sebanyak 113 siswa sekolah dasar (SD) mengikuti gerakan literasi sekolah pada hari Selasa (14/12/2022) pagi di SD Negeri Pati Wetan 02.
Kepala Sekolah SD Negeri Pati Wetan 02, Sumiyati mengatakan kegiatan hari ini diadakan dengan tujuan agar siswa terbiasa membaca dan meningkatkan pengetahuan untuk menghadapi masa depan.
“Terutama untuk siswa kelas 5 ini kan persiapan ada Asesmen Kompetensi Minimum (AKM). Sehingga jika anak-anak sudah terbiasa membaca atau literasinya sudah lebih bagus, itu akan meningkatkan mutu SD kita,” ucapnya.
Ia menambahkan kegiatan hari ini, siswa kelas 1 hingga kelas 6 SD diberikan beberapa keterampilan oleh pihak Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Arpusda) Kabupaten Pati.
“Pihak Arpusda ada program tersendiri. Mulai dari kelas 1 dan 2 itu mewarnai, kelas 3 dan 4 origami dan kelas 5 dan 6 dibimbing cara meringkas buku secara singkat,” jelasnya.
Menurutnya, kegiatan ini juga untuk mengisi masa jeda semester 1. Di mana, ada jeda setelah Penilaian Akhir Semester (PAS) dan mengambil rapot.
SD Negeri Pati Wetan 02 lantas mengambil kegiatan yang dapat memberikan edukasi kepada siswa.
Sementara itu, Ketua Tim Layanan dan Deposit Perpustakaan Arpusda Kabupaten Pati, Bina Desi Maryanti mengungkapkan bahwa pihaknya setiap tahunnya ada program Perpustakaan Keliling ke sekolah maupun desa.
“Setiap tahun memang kita ada program Perpustakaan Keliling, baik sasarannya di sekolah dasar, SMP dan di Balai Desa. Adanya program ini karena kita melihat minat baca anak-anak sekarang sudah jauh dari kata standar. Ibaratnya kita memang butuh perjuangan untuk meningkatkan kembali literasi anak-anak yang sekarang ini sudah banyak tergerus perkembangan zaman,” ungkapnya. (*)
Wartawan palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com