SMJTimes.com – Serum merupakan salah satu produk perawatan kulit wajah yang penting untuk diaplikasikan dalam rutinitas skincare harian Anda. Produk ini menawarkan bahan aktif yang dapat menutrisi, melindungi serta menghidrasi, sehingga Anda mendapatkan kulit wajah yang sehat dan lembab.
Dr. Tsippora Shainhouse, FAAD, dokter kulit bersertifikat di SkinSafe Dermatology and Skin Care menjelaskan bahwa serum memiliki molekul aktif yang dapat menembus permukaan kulit. Disarankan pula untuk memakai serum, kemudian dilanjutkan pelembab untuk perawatan yang optimal.
Serum dapat mengatasi masalah kulit seperti perubahan warna, kusam, garis-garis halus, hingga jerawat, sementara pelembab adalah kunci utama untuk menghidrasi kulit.
Apa manfaatnya?
Serum memiliki senyawa yang lebih cepat menyerap ke dalam kulit. Ini merupakan produk yang lebih ringan dibanding dengan pelembab. Artinya, serum sangat berguna untuk perawatan lapisan awal yang ideal bagi kulit wajah Anda.
Serum memberikan efek menenangkan bagi kulit sensitif karena kandungannya yang ringan. Ini juga yang membuat serum cocok digunakan oleh orang yang rentan berjerawat dan memiliki kulit cenderung berminyak, menurut Dr. Melanie Palm yang merupakan dokter kulit bersertifikat di Art of Skin.
Produk kecantikan ini juga dapat menyamarkan garis-garis halus dan kerutan karena biasanya mengandung retinol. Kandungan tersebut dikenal ampuh untuk mengatasi tanda-tanda penuaan dini.
Beberapa bahan lainnya, seperti vitam C dan E, asam ferulat, teh hijau, resveratrol, dan astaxanthin juga membantu melawan kerusakan oksidatif akibat sinar ultraviolet (UV) dan polusi penyebab kerutan. (*)
Redaksi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com