palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Istigfar merupakan bacaan yang dilafalkan umat Muslim untuk memohon ampunan kepada Allah SWT. Rasulullah SAW juga mengajarkan umatnya untuk banyak-banyak beristigfar sebagai amalan ringan dan menyempurnakan taubat.
Diketahui, Rasulullah SAW beristigfar sebanyak 70 kali dalam sehari, “Demi Allah, sungguh aku beristighfar dan bertaubat kepada-Nya dalam sehari dari 70 kali.” (HR Bukhari)
Adapun bacaan istigfar sebagai berikut ini;
أَسْتَغْفِرُ اللّٰهَ الْعَظِيْمَ
Astaghfiru llâhal ‘adhim
Artinya: “Saya memohon ampunan kepada Allah Yang Maha Agung.”
Meskipun orang sering melafalkan istigfar dalam beberapa kondisi, banyak yang belum mengetahui keutamaan melafalkan bacaan tersebut.
Dilansir dari DetikHikmah, berikut keutamaan bacaan istigfar.
Mendapat ampunan dari Allah SWT
Dalam Fiqih Sunnah Sayyid Sabiq mengatakan bahwa Anas ra mendengar Nabi SAW bersabda,”Allah SWT berfirman, ‘Wahai anak Adam, sungguh selama kamu berdoa dan berharap kepada-Ku, niscaya Aku akan mengampuni dosa-dosamu dan aku tidak peduli (seberapa besar dosamu).
Wahai anak Adam, seandainya dosa-dosamu mencapai awan di langit, kemudian kamu memohon ampunan kepada-Ku, niscaya Aku akan mengampuni (dosa-dosa)mu dan Aku tidak peduli (seberapa besar dosamu).
Wahai anak Adam, sungguh jika kamu datang kepada-Ku dengan membawa kesalahan-kesalahan sepenuh bumi, kemudian kamu menemui-Ku sedang kamu tidak mempersekutukan-Ku dengan apapun, niscaya Aku akan datang kepadamu dengan membawa ampunan sepenuh bumi pula‘,” (HR Tirmidzi).
Membuka Pintu Rezeki
Dari Abdullah bin Abbas ra, Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang melazimkan (membiasakan) membaca istighfar, Allah akan menjadikan baginya jalan keluar dari setiap kesusahan, dan solusi dari setiap kesempitan, dan memberikan kepadanya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka,” (HR Abu Dawud, An-Nasa’i, Ibnu Majah, & Al-Hakim).
Dianugerahi harta dan anak
Allah berfirman dalam Al-Qur’an surat Nuh ayat 10-12,
فَقُلْتُ ٱسْتَغْفِرُوا۟ رَبَّكُمْ إِنَّهُۥ كَانَ غَفَّارًا يُرْسِلِ ٱلسَّمَآءَ عَلَيْكُم مِّدْرَارًا وَيُمْدِدْكُم بِأَمْوَٰلٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَل لَّكُمْ جَنَّٰتٍ وَيَجْعَل لَّكُمْ أَنْهَٰرًا
Fa qultustagfirụ rabbakum innahụ kāna gaffārā. Yursilis-samā`a ‘alaikum midrārā. Wa yumdidkum bi`amwāliw wa banīna wa yaj’al lakum jannātiw wa yaj’al lakum an-hārā
Artinya: “Maka aku katakan kepada mereka: ‘Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.” (*)
Redaksi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com