Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Perayaan tahun baru di Pati kali ini akan berbeda dengan pergantian tahun-tahun sebelumnya.
Tak hanya hiburan musik, masyarakat juga akan disuguhkan dengan bazar aneka Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang akan dipusatkan di halaman Stadion Joyokusumo pada Minggu, (31/12/2023) nanti.
“Nanti selain berpesta dengan musik, disana juga akan ada bazar UMKM, banyak makanan yang bisa masyarakat cicipi disana,” ungkap Ketua Panitia acara Zenico Mey Saputra kepada media.
Dalam perayaan tahun baru tersebut, masyarakat nantinya juga tidak hanya disuguhi dengan satu genre musik saja.
Pihaknya menjelaskan mulai dari DJ yang akan diisi oleh DJ Tanti dari Kelud Production, kemudian Band dari Staccato, hingga dangdut dan juga dari GG Music.
Zenico menuturkan para pengunjung dapat datang ke pesta tahun baru tersebut hanya dengan cukup membayar Rp55 ribu saja.
Kenaikan harga baru akan dimungkinkan terjadi saat perayaan tahun baru dengan sistem on the spot.
“Hanya dengan tiket masuk kita sebesar Rp50.000 saja dan kemungkinan nanti juga sewaktu on the spot ada kenaikan harga untuk membatasi jumlah penonton,” terangnya.
Lebih lanjut, melalui perayaan musik tersebut juga sekaligus menjawab kerinduan masyarakat akan perayaan tahun baru.
Dimana pada tahun sebelumnya kegiatan perayaan tahun baru tidak dilakukan karena masih dalam tahap transisi pandemi Covid 19.
“Kareba hiburan masyarakat di tahun sebelumnya kan tidak ada ya, maka ini juga bisa dijadikan biar ada hiburan,” pungkasnya. (Asy)