Mitos Tentang Kuda Sembrani, Jadi Tunggangan Raja Jawa ke Mekkah

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Salah satu hewan mitologi yang banyak dipercaya masyarakat Indonesia, khususnya di Jawa adalah kuda sembrani. Kuda sembrani sendiri disebut kuda yang gagah perkasa dan pemberani. Menurut legenda, hewan tersebut juga bisa terbang.

Dalam cerita pewayangan, kuda sembrani disebut sebagai tunggangan Batara Wisnu. Menurut cerita lainnya, kuda ini juga dijadikan sebagai alat transportasi bagi raja, ratu dan senopati. Kuda sembrani juga dipercaya dapat mengantarkan anggota kerajaan Jawa dengan cepat.

Satu kepakan sayap kuda dianggap bisa menempuh jarak sejauh ratusan kilometer. Oleh sebab itu, orang zaman dulu mengatakan bahwa raja-raja Jawa menunggangi kuda sembrani untuk berangkat ke Mekkah dan melakukan ibadah haji.

Kuda sembrani jadi tunggangan raja ke Mekkah

Lewat YouTube Kisah Tanah Jawa, dijelaskan bahwa masyarakat percaya bahwa para raja dulu menggunakan kuda sembrani untuk ke Mekkah. Dikisahkan, Sultan Agung memelihara kuda sembrani yang didapatkan dari Mekkah setelah mendapatkan rekomendasi dari abdinya, Ki Bodo.

Setelah mendapatkan kuda tersebut, Ki Bodo bertugas merawat kuda tersebut. Namun, perawatannya cukup sulit, karena hewan tersebut hanya makan rumput yang tumbuh di kota Mekkah. Ki Bodo kemudian mengambil pakan kuda ke tanah suci tanpa sepengetahuan Sultan Agung menggunakan kuda tersebut.

Lama-lama, kesaktian tersebut diketahui oleh Sultan Agung saat sang raja Mataram tersebut menunaikan salat Jumat di Mekkah. Menurut Sultan Agung, Ki Bodo memiliki kepandaian dan kepintaran yang luar biasa namun tetap rendah hati.

Namun, suatu saat, kuda tersebut tiba-tiba kabur dari kendang. Sehingga Gusti Ratu Puteri berlari mengejarnya dalam keadaan mengandung. Saat itu juga, Ki Bodo memperingatkannya untuk tidak berlari, karena kuda sembrani tersebut bisa terbang. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati