Anak Tamara Tyasmara Disebut Tewas Tenggelam saat dengan Kekasih

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Terdapat beberapa isu liar yang menyebut kekasih Tamara Tyasmara bersama dengan anak Tamar yang tewas tenggelam.

Kasus ini pun hingga saat ini terus bergulir, Tamara menjalani pemeriksaan kurang lebih enam jam dalam kasus tenggelamnya sang putra, Dante di Polda Metro Jaya.

Ia menjalani pemeriksaan bersama dengan sopir pribadinya yang diduga juga mengetahui tentang kondisi meninggalnya Dante.

Dalam hal ini, pengacara Tamara Tyasmara, Sandy Arifin mengatakan pihaknya telah menjelaskan kepada penyidik.

“Agendanya hari ini pemeriksaan terhadap klien kami, sudah diperiksa, dijelaskan A sampai Z. Kemudian ada saksi dari driver-nya mungkin mengetahui. Yang pasti klien kami sudah menjelaskan secara detail kejadiannya dari waktu ke waktu, dari A sampai Z. Isinya BAP itu rahasia, klien kami suasana masih berduka,” kata Sandy Arifin ditemui di Polda Metro Jaya, dikutip dari Detik News, pada Selasa (6/2/2024).

Wartawan juga turut bertanya tentang sosok kekasih Tamara yang menemani Dante saat berenang sebelum tenggelam. Namun, Tamara tidak menjawabnya.

“Tadi semuanya aku sudah jelaskan ke pihak kepolisian, terima kasih sekali kepada kepolisian karena sudah membantu. Yang ngurus kepolisian (saat ditanya mengapa kasusnya agak disembunyikan),” kata Tamara Tyasmara.

Sementara itu, Sandy menyebut semua kasus telah diserahkan kepada pihak berwajib untuk proses penyelidikan.

“Intinya dari kami tetap menunggu proses penyelidikan, di mana kepolisian sedang mendalami motifnya seperti apa. Juga klien kami juga memberikan bukti bukti baju dan juga ada sandal ya. Kemudian setelah itu kita menunggu informasi dari penyidik ke depannya seperti apa,” beber Sandy Arifin.

Perlu diketahui sebelumnya, Dante diduga tenggelam di kolam renang kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, 27 Januari 2024