Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Persatuan Perawat Indonesia (PPNI) RSUD RAA Soewondo Pati menggelar halal bi halal dengan mengundang tamu sebanyak 250 sampai 300 orang pada Selasa (30/04/2024).
Sebelum kegiatan halal bi halal dimulai, grup rebana Al Munawir dari Desa Lengkong Kecamatan Batangan Kabupaten Pati menyambut hangat para tamu dengan shalawatnya. Acara puncaknya adalah siraman rohani dari K.H Imam Al Mukhromin.
Acara halal bi halal ini dihadiri beberapa kalangan yang tergabung dalam PPNI, antara lain pensiunan perawat serta profesi lainnya yang tergabung dalam PPNI.
“Kegiatan hari ini adalah acara halal bI halal seluruh anggota DPK PPNI RSUD RAA Soewondo Kabupaten Pati. Bukan hanya itu tapi ada pensiunan perawat juga kita panggil, profesi lain juga kita panggil, dan struktural RSUD RAA Soewondo Pati ini beliau yang punya tempat,” jelas Siti Nurhamdanah, Ketua DPK PPNI RSUD RAA Soewondo Kabupaten Pati.
Siti Nurhamdanah mengatakan acara halal bi halal ini rutin dilakukan setiap tahun dengan tujuan meningkatkan silaturahmi.
Dengan adanya kegiatan berupa halal bi halal, Siti Nurhamdanah mengharapkan agar semua perawat di Kabupaten Pati tetap terjaga tali silaturahminya dan komunikasi tetap berjalan dengan bagus.
“Semua perawat, khususnya di Rumah Sakit Soewondo ini tetap kompak, silaturahmi terjalin, komunikasi bagus bukan hanya di Soewondo kita juga mengundang dari DPD PPNI Kabupaten Pati, juga semua perawat se-Kabupaten Pati,” ujarnya.
Acara halal bi halal ini juga diramaikan dengan stand-stand Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dari mulai usaha ECO print hingga usaha makanan geprek yang dikemas dengan sederhana.
Hamdanah panggilan akrabnya mengatakan stand UMKM ini digelar dengan tujuan untuk menarik semua kalangan warga RSUD RAA Soewondo Pati.
“Itu untuk menarik siapa yang datang, karena warga Soewondo ini suka belanja,” pungkasnya. (iwp)

Wartawan palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com