Dewan Pati Dorong UMKM Terapkan Strategi Marketing Online yang Tepat

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Perkembangan teknologi memengaruhi segala aspek kehidupan. Apalagi, saat ini masyarakat tidak bisa lepas dari dunia digital dalam melakukan segala aktivitas, tak terkecuali dalam berbelanja produk.

Menyadari perubahan kebiasaan orang-orang di zaman ini, para pelaku usaha dituntut untuk berinovasi dalam menjual dan memasarkan produknya di internet, baik dengan bantuan sosial media maupun e-commerce.

Dalam hal ini, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) juga harus mengikuti arus untuk menarik konsumen agar mampu bersaing dengan bisnis lainnya yang lebih besar. Diperlukan strategi pemasaran (marketing) yang efektif untuk menjangkau lebih banyak pembeli di pasar.

“Pelaku usaha harus mencari strategi marketing yang tepat untuk disesuaikan dengan situasi yang serba jarak jauh,” kata Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Sutarto Oenthersa.

“Langkah marketing yang sangat mendukung bisa melalui online,” lanjutnya lagi.

Terpisah, anggota Komisi B DPRD Pati, M Nur Sukarno mengatakan bahwa pemasaran merupakan kunci keberhasilan usaha. Lewat pemasaran yang unik dan menarik, produk dan usaha bisa dikenal dan melekat di hati masyarakat.

“Marketing merupakan salah satu keberhasilan suatu produk atau hasil usaha,” ujarnya. (Adv)