Jokowi Pastikan Pemecatan Hasyim Asy’ari Tak Ganggu Pilkada 2024

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan pemecatan Ketua KPU Hasyim Asy’ari tidak akan mempengaruhi penyelenggaraan Pilkada serentak 2024.

“Pemerintah juga akan memastikan bahwa Pilkada dapat berjalan dengan baik, lancar, jujur, dan adil,” ujar Jokowi usai mengunjungi RSUD Kabupaten Sinjau, Sulawesi Selatan, Kamis (4/7/2024).

Menurutnya, pemerintah menghormati keputusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang memberhentikan Hasyim Asy’ari karena melanggar kode etik dengan perbuatan asusila.

Selanjutnya, dia memastikan akan menindaklanjuti keputusan DKPP yang memecat Hasyim Asy’ari. Meskipun keputusan presiden (keppres) yang harus ia tandatangani belum sampai ke tangannya dan  masih di tahap administrasi.

“Keppres-nya belum masuk ke meja saya. Dalam proses, proses administrasi biasa saja,” jelas Jokowi.

Sebagai informasi, Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memutuskan sanksi pemberhentian tetap terhadap Ketua KPU Hasyim Asy’ari setelah terbukti bersalah melakukan tindakan asusila kepada seorang Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Belanda wilayah Den Haag.

“Memutuskan, mengabulkan pengaduan pengadu untuk seluruhnya. Menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap kepada teradu Hasyim Asy’ari selaku Ketua merangkap anggota KPU terhitung sejak putusan dibacakan,” kata ketua majelis sidang, Heddy Lugito, ketika membacakan putusan di ruang Sidang DKPP, Jakarta Pusat, Rabu (3/7/2024). (*)