Sosialisasi Anti Korupsi Tahun 2024 Digencarkan ke Semua OPD Pati

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com Sosialisasi anti korupsi di Kabupaten Pati digencarkan. Hal tersebut bertujuan untuk mencegah terjadinya tindakan korupsi.

Pada tahun 2024 ini, sosialisasi anti korupsi menyasar ke semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Pati.

“Semuanya OPD kecuali kecamatan,” kata Penyuluh Anti Korupsi Inspektorat Kabupaten Pati, Teguh Widodo.

Penyuluhan anti korupsi tersebut memberikan edukasi perihal upaya pencegahan korupsi yang dapat dimulai dari hal terkecil, misalnya dari diri sendiri, lingkungan sekitar hingga kemduian lingkup yang besar.

Selain itu, Teguh menyampaikan agar jangan sampai tulisan anti korupsi menjadi slogan saja yang terpampang di OPD. Lebih dari itu, seharusnya slogan tersebut ditaati dan menjadi tanggungjawab bersama.

Baca Juga :   Lampui Target, 30.898 Tanah di Pati Tersertifikat Tahun 2020

“Jadi anti korupsi tidak hanya slogan saja tapi harus dipraktekkan,” tegasnya.

Selanjutnya, Teguh menyampaikan bahwa sosialisasi anti korupsi ke OPD Kabupaten Pati dilakukan dalam jangka waktu 3 bulan, dimulai sejak bulan Mei lalu.

“Waktunya di Mei sampai Juli ini, jadi kita kan tim itu dibagi-bagi. Kemarin launchingnya Mei terus Juli, sambil kita punya program reguler,” urainya.

Lebih lanjut, pada tahun 2023 lalu, penyuluhan anti korupsi telah menyasar Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri di Pati. Meskipun tidak seluruhnya karena adanya keterbatasan tenaga.

“SMP Negeri di Kabupaten Pati, tidak keseluruhan, kalau keseluruhan kita tenagane tidak mampu, dari berapa negeri kita ambil hanya beberapa,” pungkasnya. (iwp)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati