Polisi Menyita Minyakita yang Tak Sesuai Takaran, Produsen Diciduk di Kudus

Kudus, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Polisi menyita Minyakita yang tidak sesuai takaran di label. Dalam hal ini, salah satu produsen ditangkap di Kudus Jawa Tengah.

Kasat Reskrim Polres Kudus, AKP Danail Arifin menjelaskan jika kasus ini sedang ditangani oleh Polda Jateng.

“Yang menyita langsung dari Krimsus Polda Jateng, nah ini yang masih kami didalami,” jelas Danail saat dimintai konfirmasi wartawan, Senin (10/3/2025).

“Mohon maaf penanganan langsung Krimsus Polda Jateng,” lanjutnya.

Saat ditanya terkait dengan adanya penggrebekan, Danail menyampaikan jika tidak ada penggerebekan pihaknya hanya mendampingi pengecekan dari Polda.

“Tidak ada penggerebekan Mas, kami hanya dampingi pengecekan oleh Krimsus Polda,” tutur dia.

“Masih penyelidikan Krimsus Polda Jateng,” jelasnya.

Sebagai informasi,  polisi menyita Minyakita buatan tiga produsen tidak sesuai dengan jumlah volume yang tertera.

“Bahwa telah ditemukan minyak goreng merek Minyakita yang secara langsung dilakukan pengukuran, tidak sesuai dengan yang tercantum di dalam label kemasan,” kata Kasatgas Pangan Polri Brigjen Helfi Assegaf. (*)