Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Jalan alternatif Rembang-Pati mengalami rusak parah di wilayah Desa Kebowan, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati.
Diketahui bahwa jalan alternatif ini menghubungkan Kecamatan Gabus-Winong-Pucakwangi-Jaken dan Rembang.
Nampak lubang-lubang selebar 30 hingga 50 sentimeter sungguh membuat warga yang melintas tidak nyaman terlebih jika musim hujan datang.
“Parah ini jalan antara penghubung Kecamatan Gabus dan Winong. Ibarat seperti wisata jeglongan sewu (seribu lubang). Ini kan sebenarnya jalan Kabupaten Pati ya,” kata Kholik, warga sekitar saat dikutip dari Detik Jateng pada Selasa (18/3/2025).
Ia menjelaskan jika jalan alternatif menjadi pilihan para pengendara sepeda motor ketika jalur Pantua mengalami kemacetan.
“Misalnya ada kemacetan di Pantura bisa lewat jalan banyak bus ambil alternatif dari Rembang ke Semarang lewat sini,” ujar dia.
“Musim penghujan ini sangat mengganggu sekali. Kalau hujan jalan tertutup air sehingga banyak pengguna jalan korban kalau malam tidak penerangan rawan terjadi kecelakaan,” sambung Kholik.
Hal yang sama juga diutarakan oleh warga lain, Anggraini. Ia menyebut kerusakan jalan di daerah tersebut telah berlangsung hingga berbulan-bulan lamanya.
“Jalan ini sudah rusak parah. Kalau hujan bergelombang dan banyak airnya. Lebar mencapai diameter setengah jalan mungkin lebih ke jalan mengenaskan sekali ya,” kata Anggraini.
Sementara itu Bupati Pati, Sudewo mengungkapkan bahwa pihaknya akan fokus melakukan perbaikan jalan bukan hanya sekedar tambal sulam.
“Tidak mungkin kita tunda, tidak mungkin dengan penanganan ringan. Ini ibarat orang sakit kondisinya sudah kritis,” kata Sudewo.
“Anggaran ada Rp 330 miliar. Dalam waktu tiga sampai empat bulan selesai semua,” pungkas Sudewo. (*)

Redaksi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com