Tiga Anak Usia SD di Gresik Tepergok Hendak Curi Motor

palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Tepergok hendak mencuri motor, tiga anak usia sekolah dasar (SD) di Gresik, Jawa Timur hampir jadi sasaran amukan massa. Ketiga bocah tersebut adalah F (12), HR (9), dan HR (10) masih bersekolah, serta ada yang sudah putus sekolah.

Pencurian motor oleh anak-anak tersebut terjadi di Jalan Harun Thohir, Desa Pulopancikan, Gresik, Jawa Timur, pada hari Selasa (18/3/2025) dini hari. Aksi tersebut diduga telah direncanakan pelaku sejak sehari sebelumnya, 17 Maret 2025.

Sebelumnya, mereka kedapatan mengecek beberapa lokasi, termasuk di tempat kejadian perkara (TKP) dan Alun-alun Gresik sebelum melakukan aksi pencurian.

“Mereka mengecek beberapa lokasi, termasuk di sekitar kawasan Jalan Harun Thohir dan Alun-alun Gresik,” ungkap Kapolsek Gresik Iptu Suharto, dikutip Detik.

Baca Juga :   Dua Motor Warga Bekasi Dimaling, Pelaku Masih Diselidiki

Ia menjelaskan kronologi kejadian, yakni sekitar Selasa pukul 01.00 WIB, mereka berangkat bersama ke Jalan Harun Thohir. Anak-anak tersebut kemudian mengincar motor Yamaha Mio milik AFM (35) yang terparkir di depan sebuah barbershop.

Sekitar pukul 04.30 WIB, F bersama dua rekannya mulai melakukan aksi pencurian dengan mendorong motor yang tidak terkunci, lalu mencoba melarikan diri.

Rencana mereka digagalkan oleh salah seorang warga MSM yang menghubungi polisi. Sebelumnya, ia merasa curiga dengan gerak-gerik ketiga pelaku tersebut.

Dari penangkapan ketiga pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa motor Yamaha Mio, serta 18 kunci kontak yang digunakan pelaku untuk membantu melancarkan aksinya tersebut.

“Barang bukti yang berhasil diamankan antara lain sepeda motor Yamaha Mio warna biru putih dengan nomor polisi W 6784 MR, serta 18 kunci kontak yang diduga digunakan dalam aksi pencurian lainnya,” imbuhnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati