palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Ibu di Kabupaten Blitar nekat menjambret kalung yang dikenakan anak berusia 3 tahun untuk cukupi kebutuhan Lebaran.
Pelaku berinisial WSY (40) warga Kecamatan Sanankulon, Kabupaten Blitar itu ditangkap di Pasar Kademangan. Ia mengaku, aksi jambret itu dilakukan secara spontan tanpa direncanakan sebelumnya.
Kepala Seksi Humas Polres Blitar, Iptu Putut Siswahyudi itu mengatakan bahwa awalnya pelaku pergi ke pasar untuk berbelanja pada Jumat (21/3/2025).
Sementara itu, Heny (32) warga Desa Rejowinangun, Kecamatan Kademangan juga berbelanja bersama anak perempuannya.
Saat itulah, pelaku terbesit untuk mengambil kalung senilai Rp1,8 juta yang dikenakan anak Heny.
“Terlapor (WSY) ini mengaku berada di Pasar Kademangan untuk berbelanja. Tapi tiba-tiba muncul niat untuk mengambil kalung dari leher seorang anak yang ada di dekatnya itu,” jelasnya.
“Iya. Pengakuannya niat itu muncul karena teringat kebutuhan lebaran anak-anaknya,” lanjutnya.
Namun, aksi pelaku diketahui oleh sang anak. Pelaku lantas mengembalikan kalung itu ke anak tersebut dan pergi.
Heny yang menyadari percobaan penjambretan itu sempat meneriaki pelaku.
“WSY diamankan warga Pasar Kademangan dan diserahkan ke Polsek Lodoyo Barat,” tuturnya.
Pelaku lantas mengaku jika aksi tersebut dilakukan karena himpitan ekonomi, pihak kepolisian tetap memproses kasus ini secara hukum.
“Proses hukum lanjut. Terlapor masih kami tahan untuk dimintai keterangan,” jelasnya. (*)

Redaksi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com