Diskominfo Sebut Ada 352 Tower di Pati

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Pati mencatat ada 352 menara di Bumi Mina Tani. Menara-menara tersebut digunakan untuk pemancar radio, televisi hingga pemancar telekomunikasi.

Data ini dimiliki setelah Diskominfo Kabupaten Pati melakukan pendataan pada akhir 2020 lalu. “Ketika sudah berdiri dan telah beroperasi kita akan melakukan pendataan,” tutur Kepala Seksi (Kasi) Pengelolaan Infrastruktur TIK Diskominfo Kabupaten Pati, Nono Harjono saat ditemui palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com di kantornya, Kamis (25/2/2021) lalu.

Pendataan ini merupakan verifikasi agar pihaknya dapat mengetahui dan memantau perkembangan tower yang ada di Kabupaten Pati.

Baca juga: Ikuti Vaksinasi, Dewan Pati: Kayak Digigit Semut

“Itu adalah set audit menara yang bertujuan mengetahui menara yang di Kabupaten Pati. Berapa yang beroperasi, berapa yang dibongkar, dan juga BTS (pemancar telekomunikasi)-nya,” lanjut Nono.

Dari 352 menara ini, beberapa diantaranya digunakan oleh 15 perusahaan telekomunikasi untuk memasang pemancar telekomunikasi atau BTS. Ada 589 BTS yang terdapat di Bumi Mina Tani.

“Jadi menara itu terkadang ndak hanya digunakan satu. Kadang dua. Untuk kewenangan, kami ndak ada kewenangan mengatur satu menara itu digunakan berapa provider. Kalau sesuai SKB menteri itu digunakan selama masih kuat itu memang diperbolehkan dan dianjurkan,” ujar Nono.

Baca juga: Anggota Komisi A DPRD Pati Divaksin Hari Ini, Akui Sempat Was-Was

“Ada yang satu ada yang bersama-sama. Tergantung. Menara di Pati ada 352, BTS-nya 589 (pemancar dan penerima) itu ada,” katanya.

Diskominfo menegaskan alat-alat pemancar telekomunikasi ini masih aman terhadap manusia. Nono mengungkapkan radiasi alat pemancar ini lebih aman daripada radiasi sinyal telepon seluler. (Adv/UH/AZ/SHT)

Baca juga: 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur: Atik Zuliati