Dewan Pati Harap Masyarakat Laporkan Pungli di Sekolah Negeri

Pati, palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Diddin Syafrudin imbau masyarakat laporkan tindakan tidak sesuai aturan di lembaga pendidikan, misalnya pungutan liar (pungli) di sekolah negeri.

“Sebagai mitra dari Dinas Pendidikan tentunya kami siap dilibatkan. Syukur-syukur malah ada yang melapor ke kami. Yang penting (ada) bukti atas tindakan pungli itu,” tutur wakil rakyat dari Partai NasDem tersebut.

“Yang namanya pungli atau apapun itukan tidak ada landasan dan juga dasar hukumnya, jadi ya memang harus ditindak,” tambah Diddin lagi.

Pihaknya turut menjelaskan bahwa semua instansi pendidikan yang berstatus negeri telah mendapat anggaran berupa Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Adapun jumlah yang dialokasikan akan disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan sekolah.

Dengan demikian, tidak ada alasan pihak sekolah meminta pungutan lain kepada peserta didik dan orang tua untuk kebutuhan sekolah, apalagi jika hal tersebut dinilai memberatkan. Pihaknya juga menegaskan agar setiap tindakan yang tidak berdasar aturan bisa ditindak tegas.

“Kalau kemudian ditemukan ada sekolah yang melakukan itu, harus ditindak dengan tegas,” pungkasnya. (Adv)