SMJTimes.com – Saat aktivitas padat, banyak orang mengalami pegal-pegal dan nyeri di beberapa bagian tubuh. Tak hanya dialami oleh usia lanjut, keluhan kesehatan ini juga bisa dirasakan oleh mereka yang masih muda atau di usia produktif.
Sebenarnya, rasa nyeri tersebut bisa diatasi dengan konsumsi obat tertentu, baik dari resep dokter maupun obat herbal rumahan.
Pengobatan herbal sering kali dipilih untuk mengurangi efek samping obat dokter. Apalagi, bahan-bahan untuk obat herbal biasanya lebih mudah ditemukan di sekitar, sehingga sangat berguna untuk pertolongan pertama pada pegal-pegal dan nyeri.
Dilansir dari Halodoc, berikut beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi pegal-pegal dan nyeri pada tubuh.
Kayu putih
Selain untuk mengatasi gatal akibat gigitan serangga, minyak kayu putih memiliki fungsi untuk menghangatkan tubuh. Fungsi ini pula yang membuat minyak esensial tersebut ampuh untuk mengobati pegal-pegal dan nyeri sendi.
Selain itu, kandungan tanin pada daun tanaman juga dapat mengurangi rasa sakit dan pembengkakan yang terjadi pada sendi.
Lidah buaya
Lidah buaya dikenal sebagai bahan alami untuk kecantikan kulit dan rambut. Tanaman ini memiliki gel yang bisa menghidrasi kulit, serta memperkuat rambut. Tak hanya manfaat itu saja, lidah buaya juga bisa mengatasi pegal-pegal dan nyeri sendi karena suhu dingin yang dihasilkan.
Caranya, oleskan gel lidah buaya pada area sendi yang terasa sakit. Diamkan selama beberapa saat sampai nyerinya hilang.
Jahe
Jahe dikenal sebagai rempah-rempah yang bermanfaat untuk menghangatkan tubuh. Selain itu, bahan alami ini juga bisa dimanfaatkan untuk meringankan rasa sakit pada sendi dan pegal-pegal. Jahe mengandung senyawa bersigat anti-inflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan pada tubuh.
Air garam
Selain bermanfaat meredakan batuk dan skait tenggorokan, air garam juga bisa membantu meredakan nyeri sendi. Caranya cukup mudah, yakni Anda hanya perlu perlu menyiapkan satu baskom air hangat, kemudian campurkan dengan garam secukupnya. Masukkan handuk ke dalam baskom, kemudian kompres ke area yang sakit selama beberapa saat.
Bubuk kunyit
Obat pegal-pegal alami lainnya adalah bubuk kunyit. National Center for Complementary and Alternative Medicine menyebut bahwa kunyit dapat membantu meredakan nyeri karena mengandung zat kurkumin yang memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan. (*)
Redaksi palevioletred-jellyfish-458835.hostingersite.com